Khususnya untuk produk unggulan yang menggunakan komponen lokal hingga mencapai 85%, sehingga dapat berkontribusi pada ekonomi dan pasar otomotif nasional.
Merujuk data Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia), pertumbuhan ekspor mobil per bulannya dapat dikatakan positif tahun ini.
Meski sempat lesu, namun memasuki semester kedua angka ekspor perlahan mulai mengalami pertumbuhan.
Dari Januari hingga November 2020, Suzuki berhasil mengekspor 41.988 unit kendaraan yang didominasi oleh All New Ertiga, New Carry, dan XL7.
“Positifnya angka ekspor Suzuki All New Ertiga dan New Carry, serta model Suzuki lainnya membuktikan bahwa produk-produk Suzuki Indonesia diakui kualitasnya, dan diterima dengan baik oleh dunia internasional,”
“Hal ini memotivasi kami untuk selalu berinovasi menghadirkan produk dengan kualitas berstandar internasional untuk konsumen,” sambung Aris.
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
KOMENTAR