Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Malam Tahun Baru, Sejumlah Jalan di Jakarta Ditutup, Berikut Daftarnya

Irsyaad Wijaya - Kamis, 31 Desember 2020 | 10:00 WIB
Lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat pada akhir pekan, Sabtu (18/4/2020) lalu
KOMPAS.COM/KRISTIANTO PURNOMO
Lalu lintas di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat pada akhir pekan, Sabtu (18/4/2020) lalu

Otomotifnet.com - Jelang malam pergantian tahun 2021, sejumlah jalan di Jakarta ditutup Ditlantas Polda Metro Jaya.

Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Sambodo Purnomo Yogo mengatakan, penutupan jalan ini bertujuan untuk mengantisipasi kerumunan di masa pandemi Covid-19.

"Direncanakan nanti malam Tahun Baru akan ada car free night bahkan crowd free night," ujarnya, (28/12/2020).

Ada lima ruas jalan utama di Jakarta yang akan ditutup.

Baca Juga: Pelayanan SIM Tutup Selama Libur Nataru, Masa Berlaku Habis Ngurusnya Gimana?

Rencana awal penutupan akan dimulai pukul 20.00 WIB, (31/12/20).

Lebih lanjut, Sambodo mengatakan sejumlah personel kepolisian akan berjaga di beberapa titik.

Pihaknya akan menghalau konvoi atau arak-arakan massa yang hendak menuju Ibu Kota untuk mencegah timbulnya kerumunan di malam Tahun Baru 2021.

Polda Metro Jaya juga menegaskan tidak akan menerbitkan surat izin keramaian untuk perayaan Tahun Baru 2021 demi mematuhi protokol kesehatan di tengah pandemi Covid-19.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa