Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Daihatsu Gran Max Seketika Pesek, Bodi Terpaksa Dicongkel Linggis, Pengemudi Tewas Terjepit

Irsyaad Wijaya - Kamis, 31 Desember 2020 | 14:00 WIB
Daihatsu Gran Max ringsek hingga pesek usai hajar truk parkir di Rajapolah, Tasikmalaya, pengemudi tewas terjepit
TribunJabar.id/Istimewa
Daihatsu Gran Max ringsek hingga pesek usai hajar truk parkir di Rajapolah, Tasikmalaya, pengemudi tewas terjepit

Otomotifnet.com - Sebuah Daihatsu Gran Max seketika pesek hingga bagian depan tak berbentuk lagi.

Mulai kap depan, kaca, bumper, pintu pengemudi dan penumpang depan terkoyak parah.

Juga atap depan ringsek, ambles merangsek ke dalam kabin hingga membuat pengemudi tewas terjepit di balik kemudi.

Gran Max nopol B 1396 BZY tersebut ternyata remuk usai cium bak truk yang tengah terparkir di sisi jalan kawasan Betulan Panembong, Rajapolah, Tasikmalaya, Jawa Barat, (30/12/20).

Baca Juga: Toyota Avanza Dihujam Dump Truk Ngeblong di Tikungan, Satu Orang Tewas Terjepit di Kabin

Pengemudi yang diketahui bernama Roni Setiawan (34) warga Desa Kuda Depa, Sukahening, Tasikmalaya tewas di lokasi akibat terjepit di kabin.

Kanit Laka Satlantas Polresta Tasikmalaya, Ipda Zenzen mengatakan, Gran Max awalnya melaju kencang dari arah Tasikmalaya menuju Bandung.

Tiba di lokasi, entah apa penyebabnya, Gran Max tersebut langsung menghajar bak truk nopol AA 1571 TP yang tengah berhenti di tepi jalan.

Benturan keras pun terjadi, menyebabkan kabin Gran Max ringsek ke dalam.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa