Soal dapur pacu, Odyssey di Jepang ditawarkan dalam dua tipe yakni 2.4L i-VTEC DOHC dan mesin berteknologi hybrid 2.0L e:HEV.
Hmm, apakah versi hybrid bakal dihadirkan di Indonesia? Hmm, ayolah Honda.
Oiya saat ini Odyssey yang dijual di Indonesia berkode bodi RC sudah diluncurkan sejak 2014 lalu dan hingga kini masih dijual PT Honda Prospect Motor.
Sejak pertama kali diluncurkan 6 tahun lalu, Honda percaya diri dengan desain bodinya yang lebih dinamis dan modern dan juga membesar.
Baca Juga: Honda Jazz Konsep Off-Road Disiapkan Untuk Tokyo Auto Salon 2021
Saat ini hanya ditawarkan satu varian saja yaitu Honda Odyssey Absolute yang dijual dengan harga Rp 776 juta.
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
KOMENTAR