Otomotifnet.com - Kecelakaan beruntun terjadi antara truk box, Toyota Avanza, truk tangki dan Mitsubishi L300.
Lokasinya di jalan lingkar selatan, desa Tanjung Karang, Jati, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, sekitar pukul 20:45 WIB, (13/1/21).
Tampak bodi kiri Toyota Avanza ringsek parah akibat kena sambar truk box yang dijelaskan Kanit Laka Lantas Polres Kudus, Ipda Firman Abit Prasetya.
Insiden berawal saat truk box bernopol L 9289 UL melaju dari arah barat ke timur dengan kecepatan sedang.
Baca Juga: Yamaha MX King Amburadul, Hujam Toyota Avanza Putar Arah, Pengendara Patah Tulang
Sesampainya di lokasi, truk box menyambar bodi kiri Toyota Avanza nopol H 8461 MF yang tengah parkir di badan jalan sebelah kanan.
"Sehingga Avanza itu terdorong ke depan dan menabrak bagian belakang truk tangki Hino bernopol H 1726 BS yang sedang berhenti di lajur kanan karena sedang mengalami kerusakan," ujarnya, (14/1/21).
Setelah itu truk tangki yang kena sundul terdorong menabrak bagian belakang Mitsubishi L300 bernopol H 1713 JH yang juga tengah berhenti dan parkir di depannya.
"Maka terjadilah Laka Lantas beruntun tersebut," bebernya.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR