Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Isuzu Panther Berhenti Produksi, Stok di Dealer Ludes Tak Ada Sisa

Irsyaad Wijaya,Muslimin Trisyuliono - Sabtu, 13 Februari 2021 | 09:20 WIB
Ilustrasi Isuzu Panther Grand Touring
Dok. OTOMOTIF
Ilustrasi Isuzu Panther Grand Touring

Otomotifnet.com - PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI) telah menghentikan produksi dan penjualan model MPV andalannya, Panther.

Setelah 30 tahun mengaspal akhirnya Isuzu Panther disuntik mati, karena makin menurun total penjualannya.

Juga langkah tersebut dilakukan IAMI sebagai bagian dari strategi, karena pihaknya ingin fokus pada segmen kendaraan komersial dan terkait regulasi gas buang Euro IV.

Namun, apakah stok unit Isuzu Panther yang terkenal irit dan memiliki tenaga yang melimpah ini masih ada atau sudah habis terjual di dealer?

Baca Juga: Isuzu Panther Disuntik Mati, Intip Wholesales Tiga Tahun Terakhir, Tiarap Perlahan

Saat menyambangi salah satu dealer resmi Astra Isuzu Fatmawati, Jakarta Selatan untuk menanyakan ketersediaan stok Isuzu Panther disambut oleh Marius Duan Yudajaya, Sales Supervisor Astra Isuzu Fatmawati.

Ia mengatakan, unit Isuzu Panther di dealernya sudah ludes alias tak tersedia.

"Memang kita sudah diinformasikan tidak produksi lagi di semester 2 tahun 2020 kemarin. Jadi memang ketersediaannya (Isuzu Panther) di tahun 2021 ini sudah tidak ada dan tidak produksi lagi," ujar Marius, (11/2/21).

Marius membeberkan meski sudah disuntik mati, Isuzu panther masih memiliki peminat.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa