Lampu utama yang tetap mengapit ram air duct jadi lebih sipit dan ujungnya lancip ke samping. Hmmm... Kok jadi mirip bibir Joker ya? Di dalamnya tertanam lampu LED.
Lampu sein pun berubah jadi lebih tipis, bentuknya mirip milik ADV150. Yang aneh, letaknya jadi di atas di belakang lampu utama.
Di model sebelumnya lampu sein dipasang di bawah, di fairing layaknya big bike kebanyakan.
Dan di area depan yang baru adalah adanya winglet mungil di kedua sisi, tentunya untuk menambah down force layaknya besutan MotoGP.
Sementara area tengah ke belakang model 2021 ini identik dengan versi sebelumnya, termasuk model sasis, dan bodi belakang.
Knalpot undertail yang sudah jadi trade mark CBR600RR pun tetap dipertahankan. Bahkan pelek ala Marchesini juga masih dipakai.
Sementara untuk livery, CBR600RR 2021 menerapkan versi Tricolor layaknya CBR1000RR-R FireBlade SP, yang kini juga ada di CBR150R dan CBR250RR SP Quick Shifter.
Editor | : | Antonius Yuliyanto |
KOMENTAR