Otomotifnet.com - Komponen CVT Honda PCX 160 bisa saling subtitusi, pilihannya ada Yamaha Aerox 155 hingga PCX 150.
Pihak Astra Honda Motor (AHM) sempat menjelaskan kalau komponen CVT menggunakan generasi terbaru.
Walaupun menggunakan generasi terbaru, tetapi tetap ada persamaan, sehingga bisa saling subtitusi dengan motor lain.
Bahkan ada beberapa part di komponen CVT tanpa harus ada ubahan, alias tinggal pasang saja.
Baca Juga: Honda PCX 150 Bore up Jadi 160 cc, Imbangi Dengan Cara Ini Biar Maksimal
Untuk roller Honda PCX 160 dimensinya sama dengan milik PCX 150.
Kalau cari yang punya bobot lebih ringan, bisa pakai roller bikinan aftermarket buat PCX 150 yang banyak di pasaran.
"Saya sempat pakai roller PCX 150 bikinan JVC yang bobotnya 14 gram di PCX 160. Dimensinya sama, bisa langsung pasang," ucap Sena Ponda dari Team Docters HSR yang sudah bongkar mesin PCX 160 miliknya.
Untuk rumah roller, jika kalian ingin yang ukurannya lebih besar bisa pakai milik Yamaha Aerox 155.
Sedangkan jika ingin pasang rumah roller yang diameternya lebih kecil, bisa pasang punya PCX 150.
"Diameter variator rumah roller PCX 150 itu 140 mm, PCX 160 itu 160 mm dan Aerox 155 itu 195 mm,"
"Semuanya bisa dipasang di PCX 160 tanpa perlu ada ubahan," tambah Sena.
Untuk mangkok kampas ganda, ternyata juga bisa saling tukar pasang dengan milik motor lain.
Baca Juga: Honda PCX 150 Didongkrak Jadi 160 Cc, Tak Perlu Silinder Blok Baru, Cuma Modal Ini
"Untuk mangkok kampas ganda sama dengan Honda Vario 110 karbu yang punya kode KVB," yakinnya.
Secara dimensi mangkok kampas ganda PCX 160 sama dengan Vario 110, namun berbeda pada lubang-lubang pendinginannya.
Nah, itu tadi beberapa part CVT di PCX 160 yang bisa saling tukar pasang dengan milik motor lain.
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR