Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha NMAX Lawas Mesin Muncul Suara Berisik, Bisa Cek Dua Bagian Ini

Uje,Ignatius Ferdian - Sabtu, 20 Maret 2021 | 19:20 WIB
Yamaha NMAX Bekas banyak dicari
Harry/Gridoto.com
Yamaha NMAX Bekas banyak dicari

Otomotifnet.com - Yamaha NMAX yang sudah berumur biasanya mengeluarkan suara berisik di salah satu bagian.

Terutama pada Yamaha NMAX keluaran pertama yang saat ini masih menjadi buruan di pasar motor bekas.

Dengan usia pakai yang sudah mencapai 4 sampai 5 tahun, tentunya keausan pada komponen di motor menjadi hal yang wajar ditemui.

Apalagi, karena posisi ridingnya yang nyaman motor ini memang sering dibawa riding jarak jauh oleh pemiliknya yang tentu membuat jarak jelajahnya lebih tinggi.

Baca Juga: Yamaha NMAX 155 Connected ABS Bisa Diatur Sokbreker Belakangnya, Modal Obeng Plus

Menurut Deddy Wahyu dari bengkel Jaya Motor di daerah Ciputat, Tangerang Selatan, ada beberapa penyebab munculnya suara berisik di mesin Yamaha NMAX yang sudah berumur.

"Kalau bunyi berisik dari mesin di NMAX itu sumber masalahnya ada dua," ungkap Deddy.

"Yang pertama itu dari bearing noken as yang sudah mulai aus," jelas Emon sapaan akrabnya.

Bearing noken as yang mulai aus ini memang cukup sering ditemui, makanya untuk motor yang sudah berumur tiga tahun umumnya harus cek bearing noken as berbarengan dengan servis besar.

Baca Juga: Yamaha NMAX Tenaga Jadi 12 Dk, Modal Ganti Knalpot Racing, Ini Hasil Dyno Test-nya

Lalu gejala kedua ada di noken as yang aus atau termakan.

"Gejala noken as termakan ini biasanya terjadi di motor yang pemiliknya suka telat ganti oli mesin," tambah emon.

"Jadi di bubungan noken as itu dia termakan, makanya muncul bunyi berisik," lanjutnya lagi.

Bunyi noken as yang aus ini muncul di head silinder seperti gejala setelan pelatuk klep kendur.

Baca Juga: Honda PCX Tanam Kampas Ganda NMAX, Gredek Masih Ada, Ini Biang Masalahnya

Suara itu muncul akibat pelatuk klep yang tidak bisa menapak sempurna ke permukaan noken as yang aus.

Menurut Emon dua gejala ini sering diabaikan pengguna NMAX dan jangka panjangnya bisa bikin performa mesin jauh menurun.

Makanya, segera lakukan pengecekan jika memang muncul suara berisik tidak normal pada bagian mesin motor yang sudah berumur.

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa