Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Putaran Pertama Jack Miller Terpuruk, Siap Fight di Qatar Berbekal Ini

Toncil - Kamis, 1 April 2021 | 14:30 WIB
Jack Miller saat di MotoGP Qatar (28/03/2021)
Twitter Jack Miller
Jack Miller saat di MotoGP Qatar (28/03/2021)

Otomotifnet.comJack Miller, pembalap Ducati Lenovo Team punya hasil yang bertolak belakang dengan saat latihan saat MotoGP Qatar (28/03/2021).

Ketika tes pramusim, Jack Miller selalu bisa mendominasi di urutan teratas. Demikian juga ketika latihan bebas.

Dilanjutkan dengan sesi kualifikasi. Pembalap asal Australia ini berada di posisi 5 dari hasil pengambilan waktu. Sudah melorot dibanding ketika tes pramusim.

Semakin terpuruk ketika lomba berlangsung. Karena dirinya hanya mampu finish di urutan sembilan.

Baca Juga: Jadi Pembalap Ducati, Miller Gak Pusing Sama Mir, Justru Pembalap Ini Yang Ditakuti

Miller mengalami degradasi ban dan harus berjuang dengan hal tersebut.

Semakin diperparah ketika Miller berusaha mengejar dan mendekat ke Maverick Vinales yang berhasil mendahuluinya.

“Di situ, saya semakin kesulitan dengan motor. Ban seperti tidak mendapat grip yang baik,” ucap Miller.

Meski demikian, hal tersebut tidak dialami oleh rekan satu timnya, Francesco Bagnaia dan juga Johann Zarco dari Pramac Racing.

 

Bahkan dua pembalap Ducati tersebut mampu meraih podium, meski berbeda dengan hasil kualifikasi.

Berdasar hal itu, Miller telah bersiap menyongsong MotoGP Qatar ke-2.

“Memang seri kemarin tidak begitu bagus. Tapi, beruntungnya kita sudah punya data untuk weekend ini di Qatar juga (04/04/2021),”

Baca Juga: Dikalahkan Jack Miller, Fabio Quartararo Cuma Ketawa, Fokus Titik Ini

“Saya berharap, data tersebut bisa menjadi acuan bagi saya dan tim untuk tampil lebih baik lagi,”

“Sehingga kami bisa maksimal dan juga meraih podium yang kemarin tertunda,” ungkap pembalap berusia 26 tahun tersebut.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa