Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kijang Krista Menganga, Pajero Sport dan L300 Terlempar ke Jurang, NMAX Tergencer hingga Ertiga dan Agya Kena Boling Truk Tronton

Irsyaad Wijaya - Jumat, 16 April 2021 | 09:25 WIB
Toyota Kijang Krista menganga depan akibat tabrakan beruntun di Sitinjau Lauik
TribunPadang.com/Rezi Azwar
Toyota Kijang Krista menganga depan akibat tabrakan beruntun di Sitinjau Lauik

Dijelaskan dia, Pikap L300 nopol BA 8742 HM dikemudikan oleh Yusuf Wandi (28) terlempar ke jurang hingga membuat korban mengalami luka robek pada jidat sebelah kiri.

Selanjutnya Pajero Sport diinformasikan ada tiga penumpang yang ikut terdorong ke jurang semua mengalami luka, namun identitas belum terdata.

"Toyota Kijang Krista mengalami rusak parah dan identitasnya penumpangnya belum diketehui," ujar Edriyan Wiguna.

Truk tronton yang tabrak lima mobil dan satu motor di kelok Jariang, Sitinjau Lauik, kota Padang, Sumatera Barat
Kompas.com/Istimewa
Truk tronton yang tabrak lima mobil dan satu motor di kelok Jariang, Sitinjau Lauik, kota Padang, Sumatera Barat

Kijang Krista tersebut sudah diderek ke Kantor Laka Lantas Polresta Padang.

Selanjutnya, ada Toyota Agya nopol BA 1066 OE dikemudikan Doni Andika mengalami ringsek pintu dan bemper depan rusak.

Baca Juga: Honda BeAT Sasis Miring, CVT Patah Kena Tebas Pohon di Sitinjau Lauik, Pengendara Tak Bernapas

Terakhir Suzuki Ertiga dikemudikan Sawirman pecah pada bumper belakang.

Edriyan Wiguna menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 10:45 WIB, (15/4/21).

"Kejadian berawal dari truk box Isuzu Giga mengalami blong rem," kata dia.

Mitsubishi L300 yang terlempar ke jurang bersama Pajero Sport usai ditabrak truk tronton rem blong di Kelok Jariang, Sitinjau Lauik, kota Padang, Sumatera Barat
TribunPadang.com/Rezi Azwar
Mitsubishi L300 yang terlempar ke jurang bersama Pajero Sport usai ditabrak truk tronton rem blong di Kelok Jariang, Sitinjau Lauik, kota Padang, Sumatera Barat

Truk tersebut, kata dia, datang dari arah Solok menuju Padang.

Karena rem blong, truk tersebut hilang kendali lalu menghantam lima mobil serta satu Yamaha NMAX yang searah atau di depannya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa