Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Avanza Tim Jordi Onsu Koprol ke Jurang di Malam Jumat, Kelar Syuting Mistis di Malang

Irsyaad Wijaya - Sabtu, 10 April 2021 | 08:00 WIB
Toyota Avanza tim rombongan arts Jordi Onsu terjun jurang di Coban Bidadari, Gubugklakah, Poncokusumo, Malang, Jawa Timur, (8/4/21).
Dok. Polres Malang
Toyota Avanza tim rombongan arts Jordi Onsu terjun jurang di Coban Bidadari, Gubugklakah, Poncokusumo, Malang, Jawa Timur, (8/4/21).

Otomotifnet.com - Toyota Avanza bagian dari tim artis Jordi Onsu koprol ke jurang.

Lokasinya di Tanjakan Coban Bidadari, Gubugklakah, Poncokusumo, Malang, Jawa Timur, (8/4/21).

Informasi ini didapat dari unggahan akun Instagram @jordionsu langsung.

"Kemarin kamis wage malam jumat kliwon sekitar pukul 17.05 salah satu mobil tim mengalami Rem Blong dan masuk ke jurang di kecamatan Poncokusumo, Puji syukur Alhamdulillah semua tim selamat sehat selamet" tulis Jordi Onsu.

Adik dari Ruben Onsu itu menambahkan.

Baca Juga: Daihatsu Xenia Tersesat di Hutan Pacet, Posisi Malam Jumat, Merinding Saat Kaca Ada yang Mengetuk

Toyota Avanza tim rombongan artis Jordi Onsu setelah dievakuasi dari jurang kawasan Coban Bidadari, Gubuklakah, Poncokusumo, Malang, Jawa Timur.
Dok. Polres Malang
Toyota Avanza tim rombongan artis Jordi Onsu setelah dievakuasi dari jurang kawasan Coban Bidadari, Gubuklakah, Poncokusumo, Malang, Jawa Timur.

"Hari ini kami akan kembali ke lokasi 2 gunung untuk pembersihan jika ada mungkin ada yg kurang. Dan setelah itu semua tim segera kembali pulang ke Jakarta dengan sehat selamat utuh. Mohon doanya semua," sambungnya.

Salah satu anggota tim yang terlibat proses syuting Jordi Onsu di Malang membenarkan kecelakaan Avanza masuk jurang yang dialami tim mereka.

"Iya benar, kejadiannya kemarin sore. Salah satu mobil tim kami, Avanza tiba-tiba terbang, saya sendiri gak habis pikir," ujar tim Jordi Onsu yang tidak mau disebut namanya, (9/4/21).

Ia lalu menceritakan awal mula kecelakaan Avanza tim yang masuk jurang.

Saat itu mereka baru saja menyelesaikan proses syuting berbau mistis di salah satu program di desa Ngadas, Poncokusumo.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa