Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Klasemen Sementara MotoGP 2021, Fabio Quartararo Tak Tergoyahkan di Puncak

Rezki Alif P,Ignatius Ferdian - Minggu, 27 Juni 2021 | 23:08 WIB
Fabio Quartararo puncaki klasemen MotoGP 2021
Twitter.com/FabioQ20
Fabio Quartararo puncaki klasemen MotoGP 2021

Otomotifnet.com - Fabio Quartararo tak tergoyahlan di puncak setelah memenangkan MotoGP Belanda 2021 (27/6/2021).

Kemenangan di TT Assen membuat Fabio Quartararo kokoh di puncak klasemen sementara MotoGP 2021 dengan koleksi 156 poin.

Pembalap asal Prancis tersebut bisa memulai liburan musim panas dengan sedikit santai karena sudah unggul 34 poin.

Sedangkan Johann Zarco yang berada di posisi dua cukup kesulitan sepanjang akhir pekan ini, sebenarnya bisa tampil bagus saat balapan.

Sayangnya Zarco hanya sanggup finis keempat dan kini masih berada di posisi 2 klasemen dengan mengoleksi 122 poin.

Baca Juga: Fabio Quartararo Juara di MotoGP Belanda 2021, Valentino Rossi Crash

Jack Miller yang crash kemudian dipaksa gagal finis, harus rela turun dari posisi 3 ke 5 klasemen sementara MotoGP 2021.

Hal itu membuat 2 pembalap, yakni Francesco Bagnaia dan Joan Mir masing-masing naik 1 posisi.

Francesco Bagnaia yang finis keenam berhasil membuatnya naik ke posisi 3 klasemen dengan 109 poin.

Begitu pula juara MotoGP 2020, Joan Mir, yang juga naik ke posisi 4 klasemen MotoGP 2021 setelah meraih podium pada balapan ini.

Sementara itu pembalap veteran tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, yang gagal finis tidak beranjak dari P19 klasemen sementara MotoGP 2021.

Baca Juga: Progres Pembangunan Sirkuit Mandalika, Layout Mulai Terlihat, Kejar Target Homologasi

Modal yang sangat buruk bagi Valentino Rossi, yang kabarnya ingin menentukan kelanjutan karirnya pada liburan musim panas ini.

Berikut klasemen sementara MotoGP 2021:

Klasemen sementara MotoGP 2021 usai balapan di TT Assen
MotoGP.com
Klasemen sementara MotoGP 2021 usai balapan di TT Assen

 

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa