Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Carry Pasang Body Kit Ala Pandem, Colok Pelek Brabus 'Monti'

Rendy Surya - Rabu, 28 Juli 2021 | 20:00 WIB
Modifikasi mainan RC Suzuki Carry ala Pandem
Ginda Sonagi
Modifikasi mainan RC Suzuki Carry ala Pandem

Otomotifnet.com – Dalam masa PPKM ini, main di rumah saja jadi salah satu opsi terbaik. Apalagi bagi para pecinta otomotif yang doyan mainan remote control (RC).

Salah satu mainan RC yang lagi ramai dimainkan adalah Suzuki Carry WPL D12 yang punya skala 1:10.

Mainan RC ini heboh lantaran bentuk mobil Suzuki Carry yang begitu familiar di jalanan Indonesia. Makanya peminatnya sangat banyak. Bahkan tak sedikit yang diutak-atik alias dimodifikasi.

Salah satunya yang ada di laman ini. Suzuki Carry dandan custom dengan body kit lebar alias wide body yang terinspirasi dari body kit Pandem, Jepang.

Baca Juga: VW Kombi Camper Van Versi Lego Meluncur, Siapkan Rp 2,6 Juta Buat Meminangnya

Modifikasi mainan RC Suzuki Carry ala Pandem
Ginda Sonagi
Modifikasi mainan RC Suzuki Carry ala Pandem

Adalah Ginda Sonagi, modifikator RC asal Bandung yang punya kerjaan keren ini.

“Kali ini mengusung tema street fashion, saya mencoba menginterpretasikan keinginan klien yang minta dibuatkan model body kit ala pandem,” katanya.

Modifikasi mainan RC Suzuki Carry ala Pandem
Ginda Sonagi
Modifikasi mainan RC Suzuki Carry ala Pandem

Modifikasinya termasuk komplet dan detail, selain penambahan body kit juga modifikasi interior dengan menambahkan detil seperti jok.

“Jok bawaan WPL D12 diganti dengan model Recaro Spectrum gradasi abu, ada sunroof yang dibikin dari akrilik 3 mm."

"Juga roll bar di bak dan sedikit aksen ducktail di atas tutup bak bagian belakang,” jelas Ginda.

Ia juga menambahkan figur orang, setir racing, spion dan spion serta lampu 6 titik untuk menambah kesan realistik.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa