Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Test Akomodasi Penumpang dan Barang Kabin Mitsubishi Xpander Cross Vs Toyota Rush

Aries Aditya Putra,Irsyaad Wijaya - Jumat, 30 Juli 2021 | 09:30 WIB
Adu akomodasi penumpang dan barang antara Mitsubishi Xpander Cross Vs Toyota Rush
YouTube/Gridoto
Adu akomodasi penumpang dan barang antara Mitsubishi Xpander Cross Vs Toyota Rush

Otomotifnet.com - Tes akomodasi penumpang dan barang di kabin Mitsubishi Xpander Cross Vs Toyota Rush.

Menarik dilakukan pengetesan karena keduanya sama-sama mampu mengangkut 7 penumpang serta barang bawaan.

Pertama dilakukan pengetesan duduk di jok baris kedua Xpander Cross menggunakan model yang tingginya 170 cm.

Dengan posisi jok paling mundur (sliding) tersisa legroom 13 jari sementara head room 8 jari.

Sedangkan ketika duduk di baris kedua Rush dengan posisi yang sama, artinya jok digeser paling mundur tersisa legroom 10 jari dan head room 4 jari.

Baca Juga: Adu Nanjak Kemiringan 16 Derajat Mitsubishi Xpander Cross Lawan Toyota Rush

Akomodasi duduk di jok baris ketiga Mitsubishi Xpander Cross
Rianto
Akomodasi duduk di jok baris ketiga Mitsubishi Xpander Cross

Berpindah ke jok baris ketiga, perhitungannya jok baris kedua dibuat jarak 5 jari legroomnya, lalu dihitung berapa besar legroom di baris ketiga.

Untuk Xpander Cross menyisakan legroom 6 jari sementara di Rush tersisa 5 jari.

Artinya secara akomodasi penumpang, Xpander Cross mampu memberi ruang lebih besar dibanding Rush.

Lalu urusan akomodasi barang, siapa paling luas dan fleksibel?

Ketika semua jok diaktifkan, Toyota Rush memang memberi kelegaan bagasi sedikit lebih besar ketimbang Xpander Cross.

Namun masalah di Rush muncul ketika jok baris ketiga dilipat. Pelipatan jok di Rush cukup memakan ruang, sekaligus jadi pembatas ketika butuh bagasi ekstra.

Sementara di Xpander Cross, dengan pelipatan jok rata lantai, justru lebih fleksibel ketika ingin memuat barang yang berukuran panjang.

Jadi bisa disimpulkan, untuk akomodasi Mitsubishi Xpander Cross masih lebih baik.

Kabin Mitsubishi Xpander Cross lebih fleksibel untuk bawa barang besar
Rianto P
Kabin Mitsubishi Xpander Cross lebih fleksibel untuk bawa barang besar

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa