Otomotifnet.com - Klub atau komunitas mobil yang ada di Indonesia jumlahnya sangat banyak.
Rata-rata didominasi pemilik atau pengguna mobil berbahan bakar minyak, baik bensin maupun diesel.
Bagaimana dengan klub atau komunitas mobil listrik?
Sebenarnya sudah ada, namun jumlahnya masih bisa dihitung dengan jari.
Hal tersebut tentu dimaklumi mengingat peredaran mobilnya belum banyak.
Baca Juga: Adu Konsumsi Baterai Nissan LeAF dan Hyundai Ioniq di Rute Dalam Kota dan Tol
Salah satunya adalah Komunitas Mobil Elektrik Indonesia (KOLEKSI).
Dibentuk 23 Mei 2021 lalu di Flavour Bliss, Alam Sutera, Tangerang, KOLEKSI merupakan forum komunikasi bagi sesama pemilik atau pengguna mobil listrik dari berbagai merk dan tipe.
“KOLEKSI memposisikan diri sebagai mitra produsen dan pemerintah dalam edukasi, literasi, dan sosialisasi mobil listrik," ujar Arwani Hidayat, Ketua Umum KOLEKSI.
Editor | : | Toncil |
KOMENTAR