Dalam waktu 10 menit, dikatakan Wicaksono, api yang membakar Daihatsu Espass berhasil dipadamkan seluruhnya oleh Petugas Damkar Pemkab Nganjuk.
Termasuk tumpahan BBM dari tangki Espass juga berhasil di netralisir sehingga tidak sampai terbakar.
"Saat ini semuanya sudah terkendali, dan sudah dilakukan pembahasan. Mobil sendiri sudah langsung dievakuasi ke tepi halaman SPBU.
"Tidak ada korban jiwa ataupun luka serius dari kejadian tersebut," ucap Wicaksono.
Sedangkan anggota Polres Nganjuk juga langsung melakukan olah TKP kebakaran Daihatsu Espass di SPBU Godean tersebut.
Baca Juga: Daihatsu Espass Melintang di Jalan, Gosong Tak Bersisa, Api Dari Bawah Jok
Hal itu untuk memastikan penyebab dari terbakarnya Daihatsu Espass tersebut.
"Untuk info detail nanti nunggu hasil dari Bagian Humas Polres Nganjuk saja," tutur salah satu anggota Polres Ngajuk di SPBU Godean.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR