Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penipuan Ngaku Pegadaian Merajalela, Modus Lelang Motor Murah Meriah

Ferdian,Erwan Hartawan - Rabu, 6 Oktober 2021 | 15:25 WIB
Ilustrasi lelang motor bodong
TribunJabar.id
Ilustrasi lelang motor bodong

Otomotifnet.com - Sedang ramai akun lelang bodong yang menawarkan motor murah.

Lebih parahnya, akun tersebut mengklaim jual barang dari PT Pegadaian (Persero).

Nggak hanya motor, akun tersebut juga menjual barang-barang lainnya.

Seperti pantauan tim redaksi, terdapat salah satu akun yang menjual motor murah.

Motor tersebut adalah Honda CB150R Streetfire keluaran 2017.

Pihak lelang tersebut buka harga (open bid) dengan nominal Rp 9 juta.

Untuk menarik konsumen, beberapa kelebihan ditawarkan seperti pajak hidup, STNK dan BPKB komplit.

Baca Juga: Nyerah Bayar Cicilan, Balikin Motor ke Leasing Bukan Berarti Lunas

Akun medsos penipuan lelang online mengatasnamakan Pegadaian.
Instagram.com/lelangpegadaianpenipu
Akun medsos penipuan lelang online mengatasnamakan Pegadaian.

Tapi jika diperhatikan dengan jeli terdapat beberapa kejanggalan.

Di iklan tersebut ditawarkan satu unit Honda CBR150RR.

Padahal dilihat sudah jelas sekali itu merupakan foto Honda CB150R.

Selain itu terdapat juga Yamaha NMAX dan Yamaha R25 yang dijual dengan harga sangat murah.

Untuk konfirmasi lebih lanjut, tim redaksi menanyakan perihal akun Instagram tersebut kepada Jerry Harvey Wahido, Penaksir di outlet Pegadaian Pasar Baru, Jakarta Pusat.

"Akun Instagram lelang ini sudah pasti penipuan," buka Jerry kepada tim redaksi (10/6/2020).

Menurut Jerry, panggilan akrab Jerry Harvey Wahido, ada hal yang paling mudah untuk mengetahui indikasi penipuan pada akun tersebut.

"Lelang online motor dan mobil itu enggak ada, hanya ada lelang secara offline saja kalau dari Pegadaian," jelas Jerry.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : Motorplus Online

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa