Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Nongol Dadakan, Honda City Banting Kanan Masuk Jalur Lawan, Tampar Daihatsu Sigra

Irsyaad W - Selasa, 30 November 2021 | 14:30 WIB
Kondisi Honda City hancur separuh akibat tabrak Daihatsu Sigra dari arah berlawanan di jalan raya Solo-Tawangmangu
TribunSolo.com
Kondisi Honda City hancur separuh akibat tabrak Daihatsu Sigra dari arah berlawanan di jalan raya Solo-Tawangmangu

Otomotifnet.com - Honda City tampar Daihatsu Sigra hingga bodi depan terpotong.

Lantaran pengemudi Honda City banting setir ke kanan lalu masuk jalur lawan setelah dikagetin motor nongol dadakan dari sebuah gang.

Tampak panel bodi depan Honda City hilang separuh, mulai bumper sampai fender kiri.

Insiden ini tepatnya terjadi di jalan raya Solo-Tawangmangu, depan SPBU Dagen, Jaten, Karanganyar, Jawa Tengah, sekitar pukul 12:30 WIB, (29/11/21).

Kecelakaan ini juga melibatkan truk tronton nopol S 9159 UJ yang dikemudikan Kuswadi asal Rembang, Jawa Tengah.

Baca Juga: Daihatsu Xenia dan Wuling Almaz Sobek Samping, Diparut Truk, Pengemudi Tidur

Lalu Honda City nopol AD 1375 AL yang dikemudikan Mursyid serta Daihatsu Sigra nopol Z 1698 AS yang dibawa Kowi.

Petugas Penyidik Unit Laka Polres Karanganyar saat di TKP mengatakan, kronologi kecelakaan disebabkan sebuah motor muncul dadakan dari dalam gang.

"Truk dan Honda City berjalan dari arah Timur (Karanganyar menuju Solo) dan sesampainya di TKP, Honda City hendak mendahului truk dari arah kiri," terangnya.

"Ternyata ada motor yang keluar dari sebuah gang akhirnya Honda City banting kanan dan menyenggol truk lanjut ke lajur sebelah utara, kemudian menabrak Daihatsu Sigra yang berjalan dari arah Solo menuju Karanganyar," jelasnya.

Diketahui, ada dua penumpang di kabin Honda City yakni Mursyid dan istrinya.

Sementara di kabin Daihatsu Sigra ada tiga orang yakni Kowi, istrinya dan anaknya yang berumur tiga bulan.

Sedangkan truk tronton hanya berisi sopir yakni Kuswadi.

Beruntung, meski Honda City dan Daihatsu Sigra mengalami kerusakan parah namun tak ada korban jiwa.

"Anaknya tidak ada luka namun akibat benturan sempat mengalami tak sadar diri jadi langsung dirawat di DR Oen," terangnya.

"Namun untuk saat ini sudah sadar dan dari informasi yang kita dapat sudah diberi minum Ibunya," tambahnya.

Untuk penyelesaiannya ditangani oleh Unit Laka Karanganyar, barang bukti seluruh kendaraan diamankan di Unit Laka Karanganyar di Polres Karanganyar.

Sumber: https://solo.tribunnews.com/2021/11/29/kecelakaan-beruntun-di-karanganyar-libatkan-truk-tronton-dan-dua-mobil-tak-ada-korban-jiwa

 

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa