Otomotifnet.com - Toyota Raize dan Daihatsu Rocky, si kembar SUV kompak yang saat ini cukup banyak ‘diburu’.
Sejak resmi diluncurkan 30 April 2021 lalu, jumlah pemesan mobil ini terus bertambah.
GAIKINDO mencatat penjualan wholesales Daihatsu Rock periode sampai November 2021 sudah 10.407 unit.
Sementara untuk Toyota Raize di periode yang sama tercatat 20.479 unit.
Desainnnya yang stylish dan terkesan macho, lalu dapur pacu cukup bertenaga dengan dua pilihan mesin, yaitu 1.0 liter dengan asupan turbo dan 1.2 liter Naturally Aspirated.
Baca Juga: Toyota Raize GR Sport CVT Gak Kuat Nanjak, Toyota Astra Motor Akan Konfirmasi
Plus sederet fitur keselamatan dan pengandalian pintar TSS (Toyota) dan ASA (Daihatsu), membuat kedua mobil ini jadi menarik untuk dimiliki.
Namun ternyata seiring makin bertambahnya populasi, ternyata beberapa keluhan muncul dari penggunan Toyota Raize dan Daihatsu Rocky.
Setelah kejadian Toyota Raize dan Daihatsu Rocky yang gagal nanjak di dua tempat berbeda beberapa waktu lalu, ada lagi keluhan lain yang disampaikan beberapa pemilik mobil kompak SUV ini.
Seperti yang diposting akun Facebook Wuwung Ramadhan di salah satu grup komunitas Raize - Rocky, sembari memperlihatkan beberapa foto unit Toyota Raize GR Sport miliknya.
Editor | : | Andhika Arthawijaya |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR