Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mana Lebih Kencang, All New Avanza – Xenia Vs New Xpander Vs Ertiga?

Andhika Arthawijaya - Rabu, 16 Maret 2022 | 22:25 WIB
Toyota Avanza 1.5 G CVT TSS
F Yosi/Otomotifnet
Toyota Avanza 1.5 G CVT TSS

Otomotifnet.com -  Performa jadi salah satu pertimbangan ketika kita akan membeli sebuah mobil.

Tentunya selain tampilan, akomodasi, kenyamanan, fitur, handling, hingga harga.

Nah, jika Anda sedang mencari sebuah mobil keluarga dari jenis Low MPV yang performa bisa diandalkan, terutama dalam hal kemampuan akselerasi, coba deh tengok hasil tes yang sudah dilakukan Tim OTOMOTIF pada beberapa low MPV terbaru.

Semua unit yang telah kami uji ini sama-sama bermesin 1.500 cc, yang menggunakan transmisi otomatis.

Ada yang masih pakai AT konvensional, yaitu Suzuki All New Ertiga GX, ada juga yang sudah menggunakan CVT yakni Toyota All New Avanza 1.5 G CVT TSS, Daihatsu All New Xenia 1.5 R CVT SC ASA dan Mitsubishi New Xpander Ultimate CVT.

Baca Juga: Bawa Toyota All New Avanza 1.5 G CVT Ini Bakal Kagok, Posisi Setir Beda Dari Biasa

All New Xenia 1.5 R SVT SC ASA saat diuji Tim OTOMOTIF/Otmotifnet.com
F Yosi/Dok. OTOMOTIF
All New Xenia 1.5 R SVT SC ASA saat diuji Tim OTOMOTIF/Otmotifnet.com

Sekadar info, untuk jagoan Suzuki dipersenjatai dapur pacu K15-B 4 silinder segaris, yang punya output tenaga sebesar 103 dk di 6.000 rpm dan torsi puncak 138 Nm di 4.400 rpm.

Sementara duo Avanza-Xenia terbaru (All New) menggendong mesin yang sama dengan generasi sebelumnya, yakni 2NR-VE, namun kini tugasnya menggerakkan roda depan alias FWD (Front Wheel Drive).

Di atas kertas mesin 2NR-VE ini mampu memuntahkan tenaga maksimum 106 PS (104,5 dk) di 6.000 rpm dan torsi 137 Nm pada 4.200 rpm.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa