"Mereka yang duduk di sana akan mendapat sebuah suvenir," katanya lagi.
Cahyadi menambahkan, Maverick Vinales sumbangkan perlengkapan balapnya untuk aksi amal.
"Vinales memberikan sepatu, helm dan sarung tangan asli yang ia pakai pada sesi tes pramusim dan sudah ditandatangani," ucap Cahyadi.
"Barang-barang itu akan dijual dan hasilnya akan kami salurkan ke badan amal," tuturnya.
Jika minat, barang-barang tersebut akan dipajang dan dijual di VIP Deluxe.
"Kami nanti di VIP Deluxe, gedung yang baru, akan ada booth khusus untuk pembelian merchandise yang nantinya akan digunakan untuk charity," katanya.
"Itu semua barang-barang spesial, ya seperti helm, sarung tangan, dan sepatu dengan tanda tangan Vinales," bebernya.
"Itu dipakai setelah tes pramusim di Mandalika," tandasnya.
Baca Juga: Tribun Fans Marc Marquez di Mandalika Mulai Memerah, 4.000 Orang Bisa Masuk
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR