Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Tebar Diskon Di IIMS 2022, Dari Yang Tipis-Tipis Sampai Rp 10 juta

Rendy Surya - Minggu, 3 April 2022 | 18:00 WIB
Suzuki XL7 di booth Suzuki di IIMS 2022
Suzuki
Suzuki XL7 di booth Suzuki di IIMS 2022

Otomotifnet.com – Beragam promo menarik diberikan PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), bagi para pengunjung Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022.

Selama ajang IIMS Hybrid 2022 yang akan berakhir hingga 10 April 2022, booth Suzuki yang menempati hall A2, menawarkan promo potongan harga untuk pembelian produk-produknya hingga Rp 10 juta.

Setiap pengunjung yang membeli mobil selama periode pameran, 31 Maret hingga 10 April 2022, akan mendapatkan potongan harga mulai dari 1 juta sampai 10 juta rupiah.

Untuk konsumen sepeda motor akan mendapatkan promo menarik khusus untuk pengguna Adira Finance.

Selain itu, ada promo menarik lainnya bagi pengunjung setiap melakukan pembelian suku cadang dan aksesori Suzuki.

Suzuki Ertiga di booth Suzuki di IIMS 2022
Suzuki
Suzuki Ertiga di booth Suzuki di IIMS 2022

“Selain meluncurkan Suzuki XL7 Alpha FF, di IIMS 2022 Suzuki juga menawarkan diskon besar-besaran untuk berbagai model mobil serta banyak hadiah yang kami siapkan untuk konsumen,” kata Sukma Dewi, 4W Sales Asst. to Dept. Head PT SIS.

Adapun diskon atau potongan harga yang diberikan Suzuki bagi konsumen selama acara IIMS 2022 sebagai berikut.

Diskon Rp 1 juta bagi pembelian All New Ertiga, kemudian ada juga diskon Rp 2 juta untuk pembelian Suzuki XL7, New Ignis, serta APV Arena.

Diskon lebih besar lagi, yaitu Rp 3 juta diberikan untuk konsumen yang akan melakukan pembelian New Carrry Pick Up.

Editor : Iday

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa