Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Berawal Mesin Berisik, Kijang Innova Dilumat Api di GT Kota Baru Tol Bakter

Irsyaad W - Selasa, 17 Mei 2022 | 10:45 WIB
Kondisi saat Toyota Kijang Innova terbakar di gerbang tol Kota Baru, Tanjung Bintang ruas tol Bakauheni-Terbanggi, (15/5/22)
TribunLampung.com/Istimewa
Kondisi saat Toyota Kijang Innova terbakar di gerbang tol Kota Baru, Tanjung Bintang ruas tol Bakauheni-Terbanggi, (15/5/22)

Kasat PJR Ditlantas Polda Lampung, AKBP Sugeng Widodo berikan penjelasan.

Menurutnya Kijang Innova nopol BE 1574 GT itu terbakar saat hendak masuk tol.

"Benar, satu unit Kijang Innova terbakar di gerbang tol Kota Baru," kata Sugeng.

Beruntung, tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Api melumat Toyota Kijang Innova di Gerbang Tol Kota Baru, Tanjung Bintang ruas tol Bakauheni-Terbanggi
Kompas.com/Dok. Warga
Api melumat Toyota Kijang Innova di Gerbang Tol Kota Baru, Tanjung Bintang ruas tol Bakauheni-Terbanggi

Sementara Kapolsek Tanjung Bintang, Kompol Faria Arista mengatakan, Kijang Innova itu berisi empat orang.

Dikemudikan RA (27) warga Kota Gajah, Lampung Tengah.

Kijang Innova tersebut datang dari arah kampus Institut Teknologi Sumatera (Itera) Lampung dan hendak masuk ruas tol Bakter.

Tetapi, mendekati gerbang tol Kota Baru, Kijang Innova itu mengeluarkan api.

Faria mengatakan, pihaknya masih menyelidiki penyebab kebakaran Kijang Innova tersebut.

"Masih kita selidiki penyebabnya," tandas Faria.

Baca Juga: Nangis Sejadi-jadinya, Honda HR-V Tak Terselamatkan, Jadi Bangkai di Tol Dalam Kota

Sumber: https://regional.kompas.com/read/2022/05/16/093323478/diduga-alami-korsleting-minibus-terbakar-di-depan-gardu-masuk-tol-lampung?page=all#page2

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa