Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pemilik Suzuki Ertiga Hybrid Bisa Bernapas Lega, Baterai Ngedrop Mobil Masih Bisa Jalan

Andhika Arthawijaya - Jumat, 24 Juni 2022 | 16:00 WIB
All New Ertiga Hybrid
Andhika/Otomotifnet
All New Ertiga Hybrid

Otomotifnet.com - Suzuki All New Ertiga Hybrid yang disematkan teknologi Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (SHVS), disokong 2 komponen utama, yakni ISG (Integrated Strater Generator) dan 2 buah baterai.

ISG ini multi fungsi, yaitu sebagai engine assist atau motor listrik yang membantu putaran mesin saat akselerasi awal.

"Engine assist ini bekerja di putaran 1.500 - 4.000 rpm," terang Donny Saputra, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Kemudian bertugas juga menyalakan mesin untuk fitur Start/Stop, "Dengan catatan level baterai berada di 2 bar (indikatornya ada di layar MID)," sebut Joshi Prasetya, General Manager Strategic Planing Dept. PT SIS.

Baca Juga: Hasil Tes Konsumsi BBM Suzuki All New Ertiga Hybrid Dari Malang - Surabaya Bikin Melongo

ISG atau Integrated Stater Generator pengembangan terbaru, dari segi dimensi lebih besar dari sebelumnya
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
ISG atau Integrated Stater Generator pengembangan terbaru, dari segi dimensi lebih besar dari sebelumnya

Fungsi berikutnya sebagai generator untuk pengisian ulang daya baterai.

Untuk baterainya sendiri terdiri dari beterai biasa (lead acid) berdaya 55 Ah 12 Volt dan Lithium-ion battery berdaya 6 Ah 12 Volt.

Nah, mungkin banyak yang bertanya-tanya, bagaimana bila beterai tersebut soak atau rusak, terutama yang jenis lithium-ion, apakah mobil akan mogok?

"Tidak, mobil tetap masih bisa dijalankan. Paling yang unvailable hanya sistem Smart Hybrid-nya, seperti fitur Start/Stop dan engine assist," jelas Donny.

Battery pack lithium-ion All New Ertiga Hybrid, posisinya di bawah jok penumpang depan
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Battery pack lithium-ion All New Ertiga Hybrid, posisinya di bawah jok penumpang depan

Sementara bila aki konvensionalnya yang soak, "Untuk start awal mungkin mesin gak kuat mutar, tapi kalau dijumper aki lain, ya bisa nyala lagi sama seperti mobil non hybrid," tukas Joshi.

Wah, pemilik All New Ertiga Hybrid bisa bernapas lega nih!

Harga baterai konvensional alias aki All New Ertiga Hybrid
Andhika Arthawijaya/Otomotifnet
Harga baterai konvensional alias aki All New Ertiga Hybrid

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa