Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modal Kamera Hp, Polisi di Sukoharjo Bisa Tilang Pelanggar, Surat Dikirim ke Rumah

Ferdian - Selasa, 28 Juni 2022 | 19:00 WIB
Anggota Satlantas Polres Sukoharjo saat melakukan penilangan menggunakan ETLE mobile
TribunSolo.com/Dok Satlantas Sukoharjo
Anggota Satlantas Polres Sukoharjo saat melakukan penilangan menggunakan ETLE mobile

Otomotifnet.com - Baru-baru ini ramai tilang ETLE dengan sistem foto pakai Handphone.

Yang mana usai dijepret pakai handphone, pelanggar lalu lintas akan dapat surat tilang yang dikirim ke rumah.

Biar nggak penasaran, begini cara polisi menilang berkonsep mobile atau menggunakan media ponsel seperti yang ditujunkkan aggota Satlantas Polres Sukoharjo.

Cara menilang juga sempat tersebar di media sosial (medsos).

Menurut Kasatlantas Polres Sukoharjo, AKP Heldan Pramoda Wardhana, selain memasang kamera ETLE di titik keramaian, polisi juga berpatroli.

Petugas itu dibekali dengan ETLE mobile untuk memfoto pelanggaran di jalan.

"Jadi ketika ada pelanggaran kasat mata, seperti tidak menggunakan helm, kita tidak melakukan penilangan secara langsung melainkan ETLE," katanya (27/6/2022).

Ia menjelaskan, polisi lalu lintas yang sudah melewati pelatihan dan memiliki surat perintah, akan dibekali aplikasi khusus di ponsel untuk melakukan penilangan.

Selain hanya polisi yang memiliki surat perintah, penindakan penilangan elektronik itu dipastikan dilakukan oleh Polisi yang berseragam.

Khusus di Sukoharjo sendiri, polisi lalu lintas berpatroli di jalan-jalan setempat.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa