Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Auto2000 dan Iwan Tirta Kolaborasi, Hadirkan Motif Batik di Interior Mobil, Ini Temanya

Toncil - Kamis, 7 Juli 2022 | 21:43 WIB
Auto2000 kolaborasi dengan Iwan Tirta menghadirkan aksesori limited edition di Toyota Innova dan Alphard (07/07/2022)
toncil/Otomotifnet
Auto2000 kolaborasi dengan Iwan Tirta menghadirkan aksesori limited edition di Toyota Innova dan Alphard (07/07/2022)

“Sehingga, kami ingin menghadirkan produk yang sangat berkualitas untuk keluarga berharga,” tambahnya.

Sementara itu batiknya, Iwan Tirta Private Collection menampilkan motif Kukilo Sapanti, yang hadir dalam bentuk sepasang burung.

Aplikasi di mobil, terlihat di jok, bantal mobil dan juga doortrim (Innova).

Untuk di jok, kain pada bagian tengah diganti yang sudah motif batik Kukilo Sapanti.

“Bahan kainnya kita pakai katun yang premium, sesuai dengan mobilnya,”

Motif batik Kukilo Sapanti hadir di jok dan bantal Toyota New Alphard
toncil/Otomotifnet
Motif batik Kukilo Sapanti hadir di jok dan bantal Toyota New Alphard

“Kemudian dilapis dengan bahan tricot, maksudnya supaya katun itu kuat dan punya daya tahan tinggi,” ucap Widiyana Sudirman, Chief Executive Iwan Tirta Private Collection.

Karena bersifat terbatas, untuk yang Toyota Innova hanya dibatasi 65 unit saja, sekaligus memperingati ulang tahun Astra.

Sedangkan untuk New Alphard, belum bisa ditentukan.

“Karena Alphard memang premium dan stoknya juga inden, jadi kita sesuaikan saja,” tambah Martogi.

Editor : Toncil

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa