Otomotifnet.com - Wuling Motors akhirnya meluncurkan nama dari mobil listrik mungilnya yakni Wuling Air ev.
Wuling Air ev juga sudah bisa dipesan selama fase pre-booking yang dibuka mulai Senin (11/7/2022) hingga 10 Agustus 2022 nanti.
Ditawarkan dalam varian Standard dan Long Range, Wuling Air ev bakal dibanderol mulai Rp 250 juta untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.
Sementara Wuling Air ev Long Range akan dijual dengan harga lebih tinggi, mencapai Rp 300 juta dalam kisaran resmi yang dirilis Wuling Motors.
”Selaras dengan perayaan lima tahun Wuling di Indonesia, kami akan memasuki tingkatan inovasi selanjutnya," ujar Arif Pramadana, Vice President Wuling Motors dalam acara virtual (11/7/2022).
"Caranya adalah dengan membawa serta Wuling Air ev, kendaraan listrik pertama Wuling untuk pasar Indonesia yang mengusung tagline ‘Drive for A Green Life’,” imbuhnya.
Bagi yang tertarik meminangnya, tidak perlu terlalu takut akan 'kembaran' dengan orang lain karena Wuling Motors menawarkan Wuling Air ev dengan beragam varian warna.
Dian Asmahani, Brand & Marketing Director Wuling Motors mengatakan, Wuling Air ev akan dibekali lima varian warna.
"Kelima warna tersebut adalah Peach Pink (merah muda), Pristine White (putih), Galaxy Blue (biru muda), Avocado Green (hijau), dan Lemon Yellow (kuning)," ujar Dian dalam kesempatan yang sama.
Adapun pilihan warna yang tersedia untuk Wuling Air ev, bisa dibilang cukup 'mentereng.'
Pastinya bisa menarik perhatian di tengah 'lautan' mobil berwarna hitam dan silver yang mendominasi jalanan Indonesia.
Selain itu Wuling Air ev juga akan disematkan emblem ekslusif, apabila melakukan pemesanan selama periode pre-booking yang berlaku satu bulan ke depan.
"Tidak hanya embelm, konsumen yang melakukan pre-book juga akan mendapatkan Non-CO2 Mileage Incentive selama enam bulan, dengan syarat dan ketentuan yang berlaku," ujar Dian lagi.
Tertarik meminang Wuling Air ev? Silahkan sambangi jaringan dealer Wuling terdekat, atau pre-book secara online melalui website resmi mereka yaitu wuling.id.
Baca Juga: Wuling New Cortez Secanggih Almaz RS, Punya Fitur IoV, Ini Fungsinya
Editor | : | Panji Nugraha |
Sumber | : | GridOto.com |
KOMENTAR