Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harga Tertinggi Rp 307 Jutaan, Ini Sederet Fitur Canggih Hyundai Stargazer

Irsyaad W - Jumat, 15 Juli 2022 | 18:40 WIB
Hyundai Stargazer hadir dalam empat varian, yakni Active, Trend, Style, dan Prime.
Hyundai Motors Indonesia (HMID)
Hyundai Stargazer hadir dalam empat varian, yakni Active, Trend, Style, dan Prime.

Otomotifnet.com - Wujud dan harga Hyundai Stargazer akhirnya terungkap.

Hyundai Stargazer meluncur dalam empat varian dengan harga tertinggi Rp 307,1 juta.

Dengan harga Hyundai Stargazer segitu, fitur apa saja yang melekat di Hyundai Stargazer?

Woojune Cha, President Director PT Hyundai Motors Indonesia beri penjelasan.

"Stargazer hadir dengan teknologi yang inovatif serta fitur keamanan terkini," ucapnya.

Soal fitur memang belum diungkap seluruhnya.

Namun disebutkan Hyundai Stargazer disemati fitur Hyundai Bluelink, yang memungkinkan pemilik selalu terhubung dengan mobil melalui smartphone.

Aplikasi Bluelink Hyundai
Dok. Campaign Video
Aplikasi Bluelink Hyundai

Hyundai Bluelink memberikan akses penuh ke pemilik Stargazer untuk fitur-fitur penting:

1. Mengetahui kondisi terkini kendaraan.

2. Menghidupkan dan mematikan mesin.

3. Mengatur suhu kabin.

4. Mengunci dan membuka kunci pintu.

5. Menyalakan klakson.

6. Menyalakan dan mematikan lampu.

7. Mengetahui posisi parkir mobil.

Bahkan infonya juga, ada paket fitur keselamatan Hyundai SmarSense.

Di dalamnya terdapat Forward Collision-avoidance Assist (FCA), Lane Keeping Assist (LKA), Blind-spot Collision-avoidance Assist (BCA), serta Rear Cross-traffic Collision-avoidance Assist (RCCA).

Hyundai Stargazer dilengkapi fitur Smart Sense
Hyundai
Hyundai Stargazer dilengkapi fitur Smart Sense

Hal ini terungkap lewat teaser Hyundai Stargazer yang dibagikan di akun Instagram resmi @hyundaimotorindonesia beberapa waktu lalu.

Dalam video berdurasi sekitar 15 detik tersebut, terdapat tampilan panel instrumen Hyundai Stargazer full TFT.

Pada bagian tengahnya terdapat gambar mobil Hyundai Stargazer dari belakang lengkap dengan indikator emergency braking.

Ini masuk dalam fitur Forward Collision Avoidance Assist.

Selain itu di bagian bawahnya terdapat logo mobil dengan garis di kanan kiri serta lingkar kemudi berwarna hijau.

Layar MID Hyundai Stargazer tampak sudah digital dan disematkan fitur keselamatan berkendara.
Hyundai
Layar MID Hyundai Stargazer tampak sudah digital dan disematkan fitur keselamatan berkendara.

Artinya Hyundai Stargazer bakal ada fitur Lane Following Assist dan Lane Keeping Assist.

Sayangnya mengenai mesin yang dipakai belum diungkap jelas.

Meski prediksinya akan sama dengan mesin yang dipakai di Hyundai Creta.

Yakni berkapasitas 1.497 cc bertenaga 113 dk/6.300 rpm dan torsi 144 Nm/4.500 rpm.

Berikut varian dan harga lengkap Hyundai Stargazer:

Hyundai Stargazer:

Active MT Rp 243.300.000
Active IVT Rp 255.900.000
Trend MT Rp 263.300.000
Trend IVT Rp 275.900.000
Style IVT Rp 296.300.000
Prime IVT Rp 307.100.000

Baca Juga: Harga Hyundai Stargazer 2022 Diumumkan, Ada 4 Varian Mulai Rp 240 jutaan

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa