Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Moeldoko Tegaskan, PEVS 2022 Jadi Kampanye BBM Naik Siapa Takut!

Harryt MR - Jumat, 22 Juli 2022 | 18:15 WIB
(ilustrasi) Mitsubishi Fuso e Canter, jadir meramaikan gelaran PEVS 2022
Harryt / Otomotifnet.com
(ilustrasi) Mitsubishi Fuso e Canter, jadir meramaikan gelaran PEVS 2022

Otomotifnet.com - Pameran PEVS (Periklindo Electric Vehicle Show) 2022 mulai dihajat 22 hingga 31 Juli di JIExpo Kemayoran, Jakpus.

Gelaran dibuka oleh Jenderal TNI (Purn) Moeldoko, selaku Ketua Umum Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia (Periklindo), sekaligus Kepala Staf Kepresidenan RI.

Lebih lanjut Ia berujar, kendaraan listrik menjadi jawaban krisis energi dan isu lingkungan hidup.

Ia menegaskan, pameran ini diharap menjadi pemicu dan pemacu ketertarikan masyarakat dalam penggunaan kendaraan listrik di Tanah Air.

Bahkan, Moeldoko juga menegaskan bahwa pameran ini kembali mempertegas bahwa pengguna kendaraan listrik tak perlu takut kenaikan BBM (Bahan Bakar Minyak).

“Pakai kendaraan listrik, bensin naik siapa takut,” tegas Moeldoko, dalam pidato pembukaan PEVS 2022 (22/07/2022).

Masih menurutnya, pemicu ini karena adanya program pemerintah dan transisi hingga konversi kendaraan konvensional menjadi listrik.

“Kini berbagai kendaraan listrik, hingga teknologinya bisa disaksikan masyarakat di PEVS 2022," sambung pria ramah ini.

Lebih lanjut Moeldoko menyebut, gelaran PEVS 2022 juga menjadi sejarah bagi Periklindo, dimana pameran kendaraan listrik PEVS 2022 menjadi yang pertama digelar di Indonesia.

Pameran ini juga diharapkan dapat memacu para pelaku industri di dalam negeri.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa