Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Biasa Bawa Honda Brio, Teddy Sejati Racing Podium Pakai BMW F30 di BMWCCI Motorsport

Panji Nugraha - Rabu, 10 Agustus 2022 | 12:50 WIB
Teddy balapan menggunakan BMW F30 untuk bertarung di BMWCCI Motorsport dan European Touring Car Championship (ETCC) dalam ajang Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM)
Sejati Racing
Teddy balapan menggunakan BMW F30 untuk bertarung di BMWCCI Motorsport dan European Touring Car Championship (ETCC) dalam ajang Indonesia Sentul Series of Motorsport (ISSOM)

Bukan tanpa kesulitan, Teddy harus bisa menyesuaikan diri terhadap karakter BMW F30, karena tentu saja feel nya sangat berbeda bila dibandingkan dengan Honda Brio yang menjadi "makanan sehari-hari"nya.

"Kedua mobil ini tentu berbeda karakter! Jujur lumayan sulit untuk mengendalikan BMW F30 ini. Saat balapan pun saya sempat sliding, tapi bisa saya atasi," detail Teddy.

Walaupun naik podium, ternyata Teddy tidak memiliki target, dirinya sudah cukup senang karena mendapat teman dan pengalaman baru di kelas BMWCCI Motorsport dan ETCC.

"Karena, balapan tahun ini hanya saya jadikan sebagai ajang perkenalan dan mengasah kemampuan saat mengendarai BMW F30,” ungkap Teddy.

Tapi bukan berhenti begitu saja, Teddy terus berusaha agar terus improve dan menjadi lebih baik lagi di kelas BMWCCI Motorsport dan ETCC.

“Karena persaingan di ETCC sangat ketat, saya bertemu dengan para pembalap yang notabene sudah senior dan mobil tunggangan mereka pun sangat kencang,"

"Makanya, saya harus mempersiapkan mobil tunggangan dengan sebaik mungkin agar tetap bisa bersaing dengan mereka,” harap Teddy.

Baca Juga: BMW F30 335i Power 430 dk, Body Dibungkus Wrapping, Laju Dijepit Brembo 6 Piston

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa