Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sejarah dan Spek Lengkap Gamon, Artis Otobursa Tumplek Blek Sejak 1992

Aditya Pradifta,Irsyaad W - Kamis, 8 September 2022 | 12:35 WIB
Gajah Monster (GaMon) punya basis Chevrolet Blazer K5
Aditya Pradifta
Gajah Monster (GaMon) punya basis Chevrolet Blazer K5

Otomotifnet.com - Otobursa Tumplek Blek memiliki artis yang ditunggu penampilannya.

Yakni si Gajah Monster (Gamon) yang sudah tampil sejak 1992.

Agar jelas, simak sejarah dan spesifikasi lengkapnya berikut ini.

Gamon sendiri aslinya berbasis Chevrolet Blazer K5 dengan mesin inline 6 silinder.

"Jadi si Gamon ini awal tampil itu kan di tahun 1992, nama acaranya Pesta Otomotif," ucap Rindra Pradipta si Pawang Gamon sekaligus jurnalis Majalah Jip.

"Terus berubah jadi Otobursa dan sekarang jadi Otobursa Tumplekblek," ujar Rindra.

Pertama kali tampil, Gamon masih memakai mesin standarnya.

Cikal bakal Gamon
Dok OTOMOTIF
Cikal bakal Gamon

"Waktu tampil perdana itu dari sejarah yang gue tahu masih pakai mesin standarnya, 5.700 cc in-line 6 silinder," bebernya.

"Tapi karena dirasa kurang greget buat pertunjukkan makanya diganti," sambung Rindra.

Editor : Panji Nugraha
Sumber : GridOto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa