Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Perkenalkan V-Strom SX 250 di IMOS 2022, Harga Segini

Rangga Kosala - Rabu, 2 November 2022 | 18:10 WIB
Suzuki perkenalkan V-Strom SX 250 di IMOS 2022
Rangga/Otomotif
Suzuki perkenalkan V-Strom SX 250 di IMOS 2022

Otomotfinet.com - Suzuki V-Strom SX 250 resmi dipamerkan oleh PT Suzuki Indomobil Sales dalam gelaran IMOS 2022.

V-Strom SX 250 dipajang bersama dengan Suzuki Avenis 125 yang terlebih dahulu diluncurkan PT SIS pada Senin (24/10) lalu.

Motor adventure teranyar Suzuki ini berbagi basis mesin dengan Suzuki Gixxer SF 250.

Baca Juga: Hasil Tes Lengkap Suzuki Gixxer SF 250, Ternyata Iritnya Kebangetan!

Mengusung spesifikasi 1 silinder SOHC 249 cc 4 katup dengan sistem pendinginan unik Suzuki Oil Cooling System.

Menghasilkan tenaga maksimum sebesar 26 dk (26,5 ps) @9300 rpm dengan torsi 22,2 Nm @7300 rpm.

V-Strom SX 250 berbagi mesin yang sama dengan Gixxer SF 250
Rangga/Otomotifnet
V-Strom SX 250 berbagi mesin yang sama dengan Gixxer SF 250

Kehadiran V-Strom SX 250 seiring dengan konsep adventure yang dibangun Suzuki di IMOS 2022.

“Suzuki mengangkat konsep booth “Suzuki Master of Adventure” yang menggambarkan petualangan baru bagi Suzuki dalam menjalankan bisnis sepeda motor di Indonesia saat ini hingga masa yang akan datang," ujar Teuku Agha, 2W Sales & Marketing Department Head PT SIS.

"Memanfaatkan momentum ini, Suzuki memperkenalkan calon produk baru bernafaskan sport adventure tourer, sekaligus ingin memberikan aura baru untuk wajah Suzuki Indonesia," tambah pria ramah ini.

Teuku Agha (kiri), IMOS 2022 jadi momentum Suzuki memperkenalkan calon produk baru bernafaskan sport adventure tourer
Rangga/Otomotifnet
Teuku Agha (kiri), IMOS 2022 jadi momentum Suzuki memperkenalkan calon produk baru bernafaskan sport adventure tourer

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa