Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tunggu Tanggal Mainnya, Beli Motor Listrik Disubsidi Rp 6,5 Juta

Irsyaad W - Kamis, 1 Desember 2022 | 08:15 WIB
Motor listrik Yamaha E01 bisa tembus jarak maksimal hingga 104 Km dengan mode ECO.
Yuka S./MOTOR Plus
Motor listrik Yamaha E01 bisa tembus jarak maksimal hingga 104 Km dengan mode ECO.

Otomotifnet.com - Tunggu tanggal mainnya, beli motor listrik bakal untung besar.

Karena informasinya bakal dapat subsidi Rp 6,5 juta.

Hal ini disampaikan Menteri Koordinator Bidan Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

Subsidi sebagai upaya pemerintah merangsang daya beli masyarakat Indonesia ke kendaraan elektrifikasi yang ramah lingkungan.

Juga mencapai target RI menuju Zero Emission pada 2060 mendatang.

"Kalau mau tukar motor ke listrik tahun depan, ya. Nanti dapat subsidi," ucap Luhut dalam forum perbankan dikutip Reuters, (29/11/22).

Lebih jauh menurut Luhut, kini pemerintah sedang menyelesaikan skema pemberian subsidi sekitar Rp 6,5 juta per-pembelian motor listrik.

Motor listrik United Bike tipe T
Iday/Otomotifnet.com
Motor listrik United Bike tipe T

Hal serupa juga tengah disiapkan agar mendorong penjualan mobil listrik.

Namun, Luhut belum merinci besaran subsidi untuk pembelian mobil listrik dan skema keduanya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa