Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

DFSK Mini Ev Lebih Murah Dari Wuling Air Ev, Harga Cuma Segini

Panji Nugraha - Kamis, 15 Desember 2022 | 21:20 WIB
DFSK Mini Ev akan menseting harganya lebih murah dari Wuling Air ev
Panji Nugraha/Otomotifnet
DFSK Mini Ev akan menseting harganya lebih murah dari Wuling Air ev

Otomotifnet.com - PT Sokonindo Automobil memastikan akan memasarkan DFSK Mini ev tahun depan.

Dan DFSK Mini ev akan menjadi kendaraan listrik kedua setelah DFSK Gelora E yang dirakit secara lokal di pabrik Cikande, Serang Banten.

Kepastian DFSK akan memasarkan DFSK Mini Ev di tahun 2023 dilontarkan saat acara Media Gathering bersama media di salah satu hotel di Ancol, Jakarta Utara (14/12/2022).

"Pada 2023 DFSK siap mendatangkan Mini EV untuk memasuki dan meramaikan pasar Indonesia," ujar CEO DFSK, Alexander Barus.

Ruang kemudi DFSK Mini Ev
Panji Nugraha/Otomotifnet
Ruang kemudi DFSK Mini Ev

Karena sudah dirakit secara lokal, harga yang diseting oleh DFSK akan lebih murah, bahkan lebih murah dari Wuling Air ev yang menjadi pesaing di kelasnya.

"Harga untuk DFSK Mini Ev akan diseting di rentang Rp 200 - 220 juta," papar Sales and Marketing Director DFSK, Rifin Tanuwijaya.

Bandingkan dengan harga Wuling Air ev yang dihargai mulai Rp 238 juta hingga Rp 311 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.

Sebagai informasi, DFSK Mini Ev yang sudah duluan dijual di China ini memiliki dimensi compact yaitu panjang 2.995 mm, lebar 1.495 mm, dan tinggi 1.640 mm.

Roda DFSK Mini Ev nantinya lebih besar dari 12 inci
Panji Nugraha/Otomotifnet
Roda DFSK Mini Ev nantinya lebih besar dari 12 inci

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa