Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wuling Air ev Dinobatkan Sebagai Rookie of The Year Dalam Ajang OTOMOTIF Award 2023

Andhika Arthawijaya - Senin, 27 Maret 2023 | 23:35 WIB
Wuling Air ev 0-100 km/jam  butuh waktu 20,9 detik
Rianto Prasetyo
Wuling Air ev 0-100 km/jam butuh waktu 20,9 detik

Otomotifnet.com – Mobil listrik pertama Wuling Motor di Indonesia, yakni Air ev, pertama kali diperkenalkan pada bulan Juli 2022.

Selang satu bulan kemudian, yakni tepatnya dalam ajang GIIAS 2022, Air ev resmi diluncurkan untuk pasar Tanah Air.

Tak seperti mobil listrik kebanyakan yang sudah lebih dulu dirilis di Nusantara, banderol yang ditawarkan Wuling Motor pada mobil listrik mungilnya ini cukup menggoda masyarakat.

Bagaimana tidak, saat itu dilabel di bawah Rp 300 juta, yakni tepatnya mulai dari Rp 238 juta on the road DKI Jakarta untuk varian paling bawah (Standard Range), dan Rp 295 juta untuk tipe tertinggi yaitu Longe Range.

Baca Juga: Ngecas Wuling Air ev di SPKLU Wajib Pakai Ini, Biar Bisa Nyambung 

Padahal saat itu mobil elektrifikasi jenis Battery Electric Vehicle (BEV), banderolnya masih di atas Rp 400 jutaan.

Tentu tak hanya banderol menggiurkan yang jadi daya Tarik Air ev.

Wuling juga menawarkan kemudahan untuk melakukan pengisian daya baterai pada mobil listrik mungilnya itu, yakni bisa dicas di rumah dengan colokan yang ada, dan dengan daya listrik minimum 2200 Watt.

Tak hanya itu, ternyata fitur-fitur yang disematkan pada Air ev juga tidak pelit.

Mobil listrik mungil ini dilengkapi beragam fitur modern, mulai dari Electric Power Window, Multifunction Steering Wheel, hingga USB Charging Port.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa