Otomotifnet.com - Pakai cairan injector cleaner jangan keseringan karena ada batasnya.
Ada batasan kilometernya saat menggunakan cairan injector cleaner.
"Cairan injector cleaner Aspira bisa digunakan setiap 5 ribu kilometer pemakaian sekali," ucap Yosua Tetelepta, Product Supervisor Aspira.
Selain itu supaya hasilnya maksimal, tuang cairan injector cleaner sebelum isi bahan bakar.
Tujuannya supaya cairan injector cleaner lebih mudah tercampur dengan bahan bakar.
"Satu kemasan botol cairan injector cleaner Aspira berisi 60 ml ini bisa untuk 4 sampai 6 liter bahan bakar," jelas Yosua saat ditemui beberapa waktu yang lalu (03/23).
"Setelah cairan injector cleaner tercampur dengan bensin langsung bisa membersihkan injector maupun kerak di ruang bakar," tutupnya saat ditemui di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat.
Jadi penggunaan cairan injector cleaner enggak harus terlalu sering.
Cukup tuang cairan injector cleaner saat isi bensin setiap 5 ribu km pemakaian sekali.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR