Otomotifnet.com - Daihatsu Sigra terkulai di lokasi tak wajar.
Posisinya gelimpang ke kiri hingga kolong kena intip.
Alhasil separuh bodi dan sebagian isi kabin bau comberan.
Lokasinya di depan kantor Kejaksaan Maros, Jl Dr Sam Ratulangi, Turikale, Maros, Sulawesi Selatan.
Kanit Gakkum Polres Maros, Iptu Syamsir, menyebutkan peristiwa terjadi sekitar pukul 03:20 Wita, (9/5/23) kemarin.
"Ini adalah kecelakaan tunggal yang melibatkan mobil Daihatsu Sigra dengan nomor polisi DP 1445 UC," tuturnya.
Ia menjelaskan kronologinya, bermula saat Sigra yang dikemudikan Bambang Hermanto, seorang warga Luwu, melaju dari arah Pangkep menuju Kabupaten Maros.
Setibanya di TKP, Sigra tersebut kehilangan kendali dan menabrak lampu jalan.
"Mobil kemudian terjatuh ke dalam saluran air," terangnya.
Beruntung, tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut.
Namun pemilik Daihatsu Sigra mengalami kerugian kurang lebih Rp 5 juta.
"Pengemudi berhasil selamat tanpa luka sedikit pun," ujarnya.
Ia juga menambahkan, pihak berwenang telah mengevakuasi Sigra tersebut sekitar pukul 07:00 Wita.
Proses evakuasi LCGC 7-penumpang dari dalam selokan berlangsung selama 30 menit.
"Mobil diangkat menggunakan alat yang disediakan oleh Dinas Pekerjaan Umum," tandasnya.
Baca Juga: Daihatsu Sigra Digebuki Warga, Bapak, Ibu dan Anak Niat Berbuat Jahat
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR