Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Melihat Kasus Moge Sambar Santri, Penabrak Terancam Dibui 3 Tahun Atau Denda Segini

Ferdian - Senin, 29 Mei 2023 | 14:00 WIB
Foto moge yang menabrak santri di Cihaurbeuti
Tribun Jabar/ Andri M Dani
Foto moge yang menabrak santri di Cihaurbeuti

Otomotifnet.com - Sedang ramai kasus tabrak lari pegendara moge yang menyebabkan seorang santri terluka.

Peristiwa ini diketahui terjadi di jalan raya Ciamis-Tasikmalaya, Sabtu (27/5/2023) pukul 14.00 WIB.

Dalam video yang diunggah akun Instagram, agoez_bandz4, santri tersebut mengalami luka parah lalu diberikan pertolongan oleh teman-temannya karena mulai muntah darah.

Pimpinan Ponpes Miftahul Huda Al Abidin KH Imam Muskhuludi mengatakan, sebelum mengalami peristiwa itu, korban mulanya diminta pengurus ponpes untuk ke ATM.

Jarak ponpes ke ATM sekitar satu kilometer.

Kejadian seperti ini bukan sekali dua kali terjadi.

Konvoi motor besar memakan korban makin meningkatkan kesan kalau rombongan motor ketika touring selalu ngebut atau kebut-kebutan.

Kemudian arogan di jalan dan cenderung ugal-ugalan.

Selain kasus santri, kasus yang masih bisa ditengok ialah konvoi Harley-Davidson yang menabrak dua bocah kembar hingga tewas yaitu Hasan Firdaus (8) dan Husen Firdaus (8), di Pangandaran, Jawa Barat, (12/3/2022) sekitar pukul 13.15 WIB.

Kejadian bermula saat rombongan Harley-Davidson melaju dari arah Banjar menuju Pangdaran.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa