Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Honda Scoopy Ambyar Sejadi-jadinya, Langkah Bripka Wiwin Berbuah Petaka Meregang Nyawa

Irsyaad W - Kamis, 24 Agustus 2023 | 09:00 WIB
Honda Scoopy yang dikendarai anggota Polisi, Bripka Wiwin Afriandi hancur sejadi-jadinya usai tabrak pikap di desa Suka Damai, Sei Bamban, Serdang Bedagai
Dok. Polres Serdang Bedagai
Honda Scoopy yang dikendarai anggota Polisi, Bripka Wiwin Afriandi hancur sejadi-jadinya usai tabrak pikap di desa Suka Damai, Sei Bamban, Serdang Bedagai

Otomotifnet.com - Seorang anggota Polisi bernama Bripka Wiwin Afriandi (37) meregang nyawa.

Honda Scoopy yang dikendarainya ambyar sejadi-jadinya.

Panel bodi depan pecah tak berbentuk lagi, termasuk ban depan meletus.

Ini setelah anggota Polisi yang berdinas di Polres Serdang Bedagai (Sergai) itu salah langkah hingga berbuah petaka maut.

Diketahui, Bripka Wiwin tewas karena kecelakaan di desa Suka Damai, Sei Bamban, Sergai sekitar pukul 07:00 WIB, (22/8/23).

Kanit Laka Lantas Polres Sergai, Ipda Julpan Purba menjelaskan kronologinya.

Awalnya Wiwin mengendarai Honda Scopy dari arah Kota Tebing Tinggi, menuju Polres Sergai untuk berdinas.

"Setibanya di TKP diduga hendak mendahului truk yang berada di depannya dan tidak memperhatikan Suzuki Carry pikap yang dikemudikan Ahmad Muhajir, datang dari arah berlawanan," ujar Julpan saat dihubungi, (23/8/23).

Akibat insiden itu, korban mengalami sejumlah luka, mulai dari patah tulang kaki, luka robek di bibir hingga lebam di wajah.

"Korban kemudian meninggal dunia di TKP, dibawa ke RSU Melati Desa Pon," ujar Julpan.

Selanjutnya dua kendaraan yang ringsek dibawa ke Polres Sergai.

Sopir pikap pun dimintai keterangan soal kecelakaan tersebut.

Baca Juga: Duka Mendalam Polri, Anggotanya Meregang Nyawa di Dalam Nissan March, Ini Penyebabnya

Sumber: https://medan.kompas.com/read/2023/08/23/104528778/polisi-di-sergai-sumut-tewas-setelah-sepeda-motornya-tertabrak-pikap

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa