Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nyepelein Helm dan Sabuk Pengaman, 5 Anggota Polisi Terjaring Razia Operasi Patuh

Irsyaad W - Jumat, 14 Juli 2023 | 11:30 WIB
Ilustrasi Propam menindak anggota Polisi Satlantas karena tidak disiplin
tribratanews.jateng.polri.go.id
Ilustrasi Propam menindak anggota Polisi Satlantas karena tidak disiplin

Otomotifnet.com - Salut untuk Polres Lubuklinggau atas ketegasan terhadap anggotanya sendiri.

Propam turun tangan menjaring 5 anggota Polisi Lalu Lintas dalam Operasi Patuh Musi 2023.

Sebab 5 anggota Satlantas Polres Lubuklinggau itu nyepelein helm dan sabuk pengaman.

Pelanggaran yang dilakukan anggota Polisi itu mengenakan helm namun tidak sempurna.

Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi menyampaikan, operasi internal ini untuk menertibkan anggota sebelum melakukan razia terhadap masyarakat.

"Ketika kita periksa melalui Kasi Propam, ditemukan lima anggota tidak tertib," ungkap Harissandi, (12/7/23).

Harissandi mengungkapkan temuan yang pertama yakni anggota tidak menggunakan helm dengan benar, kemudian tidak menggunakan sabuk pengaman mobil dengan benar.

"Tidak menggunakan helm dalam artian helmnya tidak dikaitkan dan tidak memasang safety belt tidak dikaitkan," ujarnya.

Harissandi menjelaskan sengaja melakukan penertiban ini sebagai upaya menertibkan anggota Satlantas sebelum menertibkan pengendara yang melintas melakukan pelanggaran.

"Sebelum kita keluar kita awali dengan kegiatan ke dalam dulu," ungkapnya.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa