Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

All New XMAX Adem Terus, Pasang Oil Cooler, Touring Enggak Takut Overheat

Panji Nugraha - Sabtu, 26 Agustus 2023 | 07:00 WIB
Oil cooler Yamaha XMAX
Dok. Otomotif
Oil cooler Yamaha XMAX

Otomotifnet.com - Nikmatnya touring di atas Yamaha XMAX Connected dirasakan oleh Tim Otomotifnet kala ikut event Navigate to The MAX : Tour de Sulawesi garapan PT Yamaha Indonesia Motor Mfg (YIMM).

Dalam touring All New XMAX di Navigate to The MAX : Tour de Sulawesi (25-27/08), Otomotifnet.com bisa mengeksplor performa mesin, fitur dan kenyamanan dari Maxi Family ini.

Namanya touring, kita pasti disuguhkan berbagai macam kontur jalan bervariasi, bahkan bisa bertemu dengan cuaca yang cukup panas.

Dengan suhu sekitar yang panas dan kinerja mesin yang terus dipacu saat touring, suhu mesin wajib terjaga.

Oil cooler Yamaha XMAX, Jalur keluar-masuk oli dari mesin via dudukan filter oli di blok
Dok. Otomotif
Oil cooler Yamaha XMAX, Jalur keluar-masuk oli dari mesin via dudukan filter oli di blok

Agar suhu mesin tetap terjaga, Yamaha XMAX 250 sudah dibekali sistem pendinginan radiator, yang membuatnya terhindar dari overheat.

Dengan kondisi seperti ini, saat touring jadi lebih nyaman, aman dan enggak kepikiran mesin overheat.

Berbeda dengan Anda yang sudah melakukan bore up di area mesin Yamaha XMAX hingga 400 cc, tentunya butuh pendinginan lebih, selain mengganti radiator dengan ukuran lebih besar, juga dibantu pemasangan oil cooler.

Seiring peningkatan kapasitas mesin, suhu yang dihasilkan bisa lebih tinggi ketimbang kondisi standar, bila suhu terlalu tinggi, selain bisa overheat, oli juga lebih cepat menguap, sehingga butuh pendingin tambahan seperti oil cooler. 

Oil cooler Yamaha XMAX dipasang di atas radiator, ikut ke dudukan kiprok
Dok. Otomotif
Oil cooler Yamaha XMAX dipasang di atas radiator, ikut ke dudukan kiprok

"Penggunaan oil cooler di Yamaha XMAX buat turing-turing jauh bikin oli lebih adem, terutama lebih optimal di mesin yang sudah bore up di atas 300 cc," ujar Freddy A. Gautama, owner Ultra Speed Racing produsen oil cooler SRP untuk XMAX ini.

Pemasangan oil cooler ini juga tidak harus mengganti oil pump, karena tekanan dari pompa oli di Yamaha XMAX masih bisa mengalirkan oli dengan maksimal.

Satu set oil cooler untuk XMAX terdiri dari 3 bagian utama, cooler atau radiator olinya, filter dan dudukan/sambungan di mesin.

Material part terbuat dari aluminium. Selain itu ada tambahan slang berukuran ¾-3/8 inci untuk jalur-keluar masuk oli.

Oil cooler Yamaha XMAX, Saluran keluar-masuk oli terpasang di dudukan oil filter
Dok. Otomotif
Oil cooler Yamaha XMAX, Saluran keluar-masuk oli terpasang di dudukan oil filter

Oli mesin keluar dan masuk dari satu tempat, yakni lewat dudukan yang dipasang di mesin memanfaatkan dudukan filter oli standar.

Jadi tidak ada cerita harus bikin lubang custom.

Jalurnya pun yang utama, jadi dari mesin bisa langsung masuk ke oil cooler dan balik lagi ke sirkulasi oli ke seluruh mesin.

Oil coolernya sendiri dipasang di depan, tepatnya di atas radiator. Dipasang pakai baut dudukan kiprok.

Oil cooler Yamaha XMAX terbuat dari tembaga dan berukuran kompak
Dok. Otomotif
Oil cooler Yamaha XMAX terbuat dari tembaga dan berukuran kompak

Sehingga tidak perlu buat dudukan sendiri. Panjang slang nanti disesuaikan dengan motornya oleh USR.

Ultra Speed menjajakan satu set oil cooler seharga Rp 3 juta sudah termasuk slang. Untuk biaya pemasangan dikenakan tarif tambahan sebesar Rp 500 ribu. 

Pemilik XMAX yang mau pasang sekaligus upgrade motornya bisa langsung menyambangi workshop USR yang berlokasi di Ruko Bavaria No.27 Gading Serpong, Kelapa Dua, Tangerang, Banten. 

Ultra Speed Racing  : 0817-858-080

 

Oil cooler Yamaha XMAX dilengkapi dengan filter oli tambahan termasuk ke dalam set oil cooler
Dok. Otomotif
Oil cooler Yamaha XMAX dilengkapi dengan filter oli tambahan termasuk ke dalam set oil cooler

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa