Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mazda Nyayur SPK, Selama 11 Hari GIIAS 2023 Terjual Segini Banyak

F Yosi - Kamis, 24 Agustus 2023 | 19:30 WIB
Ricky Thio dan Pramita Sari dalam Acara Pembukaan Booth Mazda Indonesia di GIIAS 2023
Ricky Thio dan Pramita Sari dalam Acara Pembukaan Booth Mazda Indonesia di GIIAS 2023

 

Otomotifnet.com - Keikutsertaan Mazda Indonesia dalam pameran otomotif terbesar GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 (10-20/8) mendapat respons positif dari publik.

Selama 11 hari GIIAS 2023, Mazda Indonesia bisa nyayur SPK dengan berhasil meraih SPK sebanyak 1.002 unit.

Dari total akuisisi SPK Mazda Indonesia yang tercatat, model yang masuk dalam urutan 3 (tiga) besar atau sebagai penyumbang SPK terbanyak adalah:

1. Mazda CX-5 sebanyak 312 unit (31%)

2. CX-3 sebanyak 247 unit (25%)

3. Mazda3 Hatchback sebanyak 145 unit (14%),

“Kami bersyukur atas respons positif publik terhadap product line-up kami, melihat kepercayaan dan antusiasme yang tinggi dari para pecinta otomotif tanah air,"

“Pencapaian Mazda Indonesia di GIIAS 2023 kami berharap dan yakin perekonomian nasional dan industri otomotif akan semakin baik ke depannya,” ungkap Ricky Thio, Managing Director Mazda Indonesia.

Yang menarik dalam ajang pameran otomotif ini Mazda Indonesia juga menghadirkan mobil yang 2 minggu sebelumnya baru diluncurkan yaitu All-New Mazda CX-60, dengan penjualan sebanyak 41 Unit.

Ada 2 varian All-New Mazda CX-60 yang dipasarkan di Indonesia, yaitu Kuro Edition dan Elite Edition, yang ditawarkan dengan harga Rp 1.188.800.000 On The Road Jakarta.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa