Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Test Drive Mazda CX-60, Mesin 3.300 cc Turbocharged, Sensasinya Bikin Penasaran

F Yosi - Kamis, 27 Juli 2023 | 08:30 WIB
All-New Mazda CX-60 Elite Edition 2023
F Yosi/Otomotifnet
All-New Mazda CX-60 Elite Edition 2023

Otomotifnet.com  - Salah satu yang bikin di luar nalar adalah penggunaan mesin 3.300 cc Turbocharged dengan konfigurasi 6 silinder pada All New Mazda CX-60.

Tentu kelebihan ini membuat kita penasaran untuk melakukan test drive All New Mazda CX-60 dan seberapa buaskan mobil SUV yang mengusung "Noble Toughness" pada tampilan eksterior nya ini.

Konsep Noble Toughness yaitu menggabungkan keunikan dan keanggunan desain Kodo yang dipadukan dengan chassis SUV berpenggerak AWD.

Pada fender depan terdapat side signature baru disertakan emblem INLINE 6 berfungsi untuk menegaskan bahwa All-New Mazda CX-60 adalah SUV 6 silinder dengan performa berkendara yang luar biasa.

All New Mazda CX-60 punya aura lebih sporty dengan mesin  berpenggerak AWD.

Diibekali dengan mesin 6 silinder in-line dengan kapasitas 3.300 cc Turbocharged serta dilengkapi dengan teknologi M-Hybrid Boost (Mild Hybrid System).

Perpaduan tersebut, di atas kertas menghasilkan tenaga 284 ps (280 hp)  pada 5.000 - 6.000 rpm dan torsi 450 Nm pada 2.000 - 3.500 rpm.

Tenaga mesin ini disalurkan ke transmisi AT 8 percepatan dengan penggerak AWD.

Mesin 6 silinder in-line dengan kapasitas 3.300 cc Turbocharged
F Yosi/Otomotifnet
Mesin 6 silinder in-line dengan kapasitas 3.300 cc Turbocharged

Nah.. Otomotifnet mendapat kesempatan untuk merasakan duduk di balik kemudi All New Mazda CX-60 Elite Edition.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa