Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Bukti Mobil Hybrid Suzuki Sukses Pikat Hati Masyarakat, Segini Penjualannya di Agustus 2023

Andhika Arthawijaya - Selasa, 26 September 2023 | 16:15 WIB
Line up Suzuki berteknologi hybrid
Suzuki
Line up Suzuki berteknologi hybrid

Selama bulan Agustus, penjualan mobil hybrid berada di angka 38% dari total penjualan mobil segmen passenger Suzuki.

Hal ini dimungkinkan karena semakin banyaknya pilihan kendaraan hybrid Suzuki di tahun 2023, sehingga semakin besar pula peluang masyarakat untuk memilih kendaraan hybrid Suzuki yang sesuai dengan minat dan kebutuhannya.

New XL7 secara keseluruhan mengambil bagian penjualan sebesar 22%.

Baca Juga: Perawatan Suzuki Jimny, Cek Bagian Ini, Dijamin Mesin Jadi Enteng

Suzuki New XL7 Hybrid
Dok. SIS

Angka penjualan XL7 di bulan Agustus meningkat sebesar 23% dibandingkan dengan penjualan bulan Juli 2023, dimana 53% penjualannya merupakan sumbangsih dari model hybrid-nya.

Grand Vitara yang juga baru diluncurkan pada awal tahun ini turut menunjukkan peningkatan penjualan yang positif di bulan Agustus yaitu sebesar 46% dibandingkan penjualannya di bulan Juli 2023.

Selain teknologi hybrid, All New Ertiga Hybrid, New XL7 Hybrid, dan Grand Vitara juga dilengkapi dengan ragam fitur canggih yang sama seperti Cruise Control, Hill Hold Control, Auto Retractable Mirror, dan lain sebagainya yang semakin meningkatkan daya jualnya.

Tidak hanya segmen passenger, segmen komersial juga turut menunjukkan angka yang baik dengan partisipasi New Carry sebesar 47% dari total penjualan Suzuki di bulan Agustus 2023.

Secara keseluruhan, penjualan Suzuki bulan Agustus didominasi oleh produk lokal yang berkontribusi sebesar 84% secara ritel, seperti New XL7 Hybrid, All New Ertiga Hybrid, New Carry, dan APV.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa