Otomotifnet.com - Menjadi sasaran atlet lempar batu di jalan tol siap-siap merana.
Karena pengelola jalan tol, seperti PT Jasa Marga bakal lepas tangan dengan dalih khusus.
Diketahui, baru saja terjadi aksi pelemparan batu ke kaca mobil di ruas tol Serpong-Cinere.
Akibatnya kaca depan mobil tersebut pecah dan bagian atap sedikit penyok seperti dilihat dari unggahan akun Instagram @dashcamindonesia, (26/9/23).
"Hati-hati yang lewat jalan Tol Serpong-Cinere, semalam kena lempar batu dari jembatan Km 29. Tolong diusut, sangat membahayakan pengguna jalan tol,” tulis narasi dalam unggahan tersebut.
Terkait insiden tersebut, Ronald Pardede, GM Keuangan dan Administrasi PT Jasa Marga mengatakan, pengelola jalan tol mengaku telah berkomunikasi dengan pemilik mobil (korban).
"Pengguna jalan sudah menyampaikan kejadian tersebut kepada petugas di Gerbang Tol Pamulang dan juga kepada petugas Patroli Jalan Raya di ruas Serpong-Cinere," ucap Ronald, (26/9/23) dikutip dari Kompas.com.
"Kami juga sudah berkomunikasi dengan pengguna jalan untuk mengetahui kronologi kejadian serta meminta kelengkapan data kejadian," ujar Ronald.
Kejadian ini juga mengundang beberapa pertanyaan dari warganet, apakah ada ganti rugi yang diberikan oleh pihak pengelola tol.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR