Otomotifnet.com - Selama perjalanan test drive duo Hyundai IONIQ 5 DAN 6 Jakarta - Bali (2-5/10/2023) ada satu sistem yang menarik perhatian.
Berupa penutup lubang di bumper yang membuka sewaktu-waktu.
Jadi ada kalanya saat berhenti di rest area, penutup tersebut membuka dan ada kalanya tertutup.
Bahkan bergerak naik turun kayak lidah lagi melet.
Fitur ini tak lain Active Air Flap System.
Gunanya membantu menyalurkan udara untuk pendinginan baterai.
"Ada sensor battery management system. Ketika baterai sudah terlalu panas, baik karena pemakaian atau charging maka Active Air Flap System akan membuka," terang Bonar Pakpahan, Product Expert PT Hyundai Motor Indonesia (HMID) di Solo (3/10/2023).
Baca Juga: Cukup Sekali, Hyundai Gak Lagi-Lagi Pakai Nama Ioniq Buat Jenis Mobil Ini
Pengisian daya dengan DC Charge atau fast charging, meningkatkan suhu baterai.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR