Diskon besar juga berlaku dalam kondisi khusus yang membuat dealer menurunkan harga jual.
Misal, stok mobil dengan NIK (Nomor Induk Kendaraan) tahun sebelumnya. Misal mobil baru keluaran 2022 yang belum laku, dipotong sesuai persentase depresiasinya, plus diskon tambahan.
Atau mobil sudah keluaran 2023 tapi sebelum ada perubahan di eksterior atau pun fitur (pre-facelift atau old model).
Misal, masih pakai transmisi otomatik biasa (yang baru sudah ganti pakai CVT), masih pakai rem tangan model tuas (yang baru sudah pakai rem parkir elektrik) atau masih pakai mesin bensin tanpa bantuan peranti pendongkrak torsi elektrik (yang baru sudah mild hybrid).
Angka diskon old model ini lebih besar dari new model meski sama-sama keluaran 2023.
Satu lagi, besarnya diskon berbeda antar varian dari model yang sama.
Misal, varian termahal diskonnya bisa mencapai 40-45 juta. Varian menengah hanya Rp 30 juta dan varian bawah diskonnya hanya Rp 15 juta.
Atau terbalik karena varian terataslah yang paling laku. Misal varian atas dengan mesin hybrid hanya kena diskon Rp 2 juta, varian menengah dan bawah kena diskon Rp 10 juta.
Sanksi Tegas
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR