Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

mobil diesel

Kenali, Dampak Panjang Penggunaan Air Tanah Untuk Air Radiator Mobil

ARSN - Minggu, 12 November 2023 | 22:00 WIB
Ilustrasi dampak radiator mobil bekas pakai air biasa
Dok. Otoseken
Ilustrasi dampak radiator mobil bekas pakai air biasa

Otomotifnet.com - Air radiator di mobil diesel atau bensin kesayangan kalian pakai air tanah?

Ini dampak panjang penggunaan air tanah ke radiator mobil.

Ya, masih ada saja orang yang mengisi air radiator pakai air biasa atau air keran.

Walau sekarang ini sudah banyak merek air radiator di pasaran.

Ternyata, jika menggunakan air biasa ada beberapa dampak yang bisa dirasakan dalam jangka panjang.

"Jika kita pakai air tanah atau air keran sebutannya, jangka panjangnya sistem pendingin bisa mampat," buka Suparna, Service Manager bengkel Auto2000 di Cilandak, Jakarta Selatan.

Ilustrasi. Air radiator keruh bisa karena terjadi korosi di dalam pendinginan mesin.
Ilustrasi. Air radiator keruh bisa karena terjadi korosi di dalam pendinginan mesin.

Air biasa itu mengandung mineral dan kandungan lain yang enggak dibutuhkan di sistem pendingin.

Sistem pendingin mobil terdiri dari banyak unsur besi dan aluminium yang dimana karat bisa dengan mudah muncul.

Karat ini yang akan nantinya menyebabkan sistem pendingin menjadi terganggu karena mampat tadi.

Editor : ARSN

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa