All New Tigguan Allspace ini dilengkapi dengan 5 mode berkendara, yaitu Eco, Comfort, Normal, Sport dan Individual.
Mesin dan transmisi lebih responsif saat menggunakan mode Sport.
Sensasi akselerasi yang kami rasakan, saat akselerasi dari kondisi diam tenaganya cukup menjambak.
Namun saat kecepatan sudah mendekati angka 90 km/jam, tenaganya sudah mulai terasa datar.
Klaimnya mesin All New Tiguan ini mampu memberikan akselerasi 0 – 100 km/jam dalam waktu 9,5 detik , dan kecepatan puncak hingga 202 km/jam.
Saat menggunakan mode Sport, tidak hanya mesin dan transmisi yang berubah tetapi karakter suspensi ikut menyesuaikan.
Karena suspensi All New Tiguan Allspace sudah dilengkapi dengan pengaturan elektronik.
Penasaran dengan performanya lebih lanjut, tunggu sesi test drive lengkap berikutnya di Otomotifnet.com.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR